• Jumat, 08 Mei 2020 - 11:56:38 Wib - Dibaca : 2728 Kali

Pemerintah Kecamatan Pinggir Beri Bantuan Sembako Untuk Keluarga PDP Terdampak Covid-19 Selama Isolasi Di Desa Pinggir

Teks foto: Pemerintah Kecamatan Pinggir Beri Bantuan Sembako Untuk Keluarga PDP Terdampak Covid-19 Selama Isolasi Di Desa Pinggir

Pinggir -  Pemerintah Kecamatan Pinggir Bersama Kepala Desa Pinggir, memberikan bantuan sembako untuk salah satu keluarga yang terdampak virus corona (Covid-19) yang beralamatkan di Jl.Bahorok Gg.Mushalla Al-Hijrah Desa Pinggir, Jum’at, 08 Mei 2020.

Pemberian bantuan tersebut untuk membantu memenuhi kebutuhan hidup para keluarga yang terdampak Covid-19 selama menjalani masa isolasi/social distancing.

Kepala Desa Pinggir, ADRA mengatakan, pemberian bantuan dilakukan setelah sebelumnya Tim Gugus Tugas melakukan tracking kepada warga yang terdampak positif Covid-19.

“Bantuan yang diberikan berupa kebutuhan pokok berupa, beras, mie instan, telur, minyak makan dan lainnya, kebutuhan pokok ini sangat dibutuhkan untuk keluarga yang terdampak virus corona (Covid-19) , ” terangnya.

Pihaknya berharap, keluarga yang terdampak bisa menjalani masa isolasi dengan disiplin, mematuhi imbauan pemerintah, dan bagi masyarakat sekitar bisa memberikan dorongan baik moril ataupun material.

“Pemerintah akan memperhatikan kebutuhan warga yang terdampak selama menjalani isolasi. Apabila butuh sesuatu, bisa koordinasi dengan pihak RT dan tokoh lingkungan setempat,” Ungkapnya.

Sementara itu, keluarga penerima bantuan mengucapkan terima kasihnya atas bantuan moral dan material yang diberikan oleh Pemerintah Kecamatan Pinggir. Ia berharap semoga keluarganya lekas sembuh dan bisa manjalani masa isolasi dengan baik.

“Pihak keluarga kami ada yang terkena virus corona, semoga cepat sembuh dan warga yang lain bisa menjaga kesehatan,” Ungkap Keluarga terdampak virus corona (Covid-19) .

Dalam pemberian bantuan tersebut di hadiri Sekcam Pinggir, Suryati S.Sos, Kepala Desa Pinggir, ADRA, Ketua TP-PKK Kecamatan Pinggir, WIWIK PURWATI, Kasi Kesosbud Kecamatan Pinggir, JULIASYDI TANJUNG, S.Kom, MM, Kasi Tapem Kecamatan Pinggir, SARI ARIFIN, Amd.


Tulis Komentar